Bek Sevilla Fernando Navarro merasa sangat kecewa atas kekalahan dari Barcelona FC. Navarro merasa kesal dengan jalannya pertandingan, terutama pada saat-saat terakhir.
Barcelona hebat, tapi ketika ada kesempatan untuk menekan wasit, mereka akan melakukan segala cara. Demikian yang dikatakan oleh Fernando Navarro, pemain Sevilla pasca pertandingan klubnya melawan Barca yang berakhir dengan kekalahan dramatis 3-2. Menurutnya, “seluruh dunia tahu apa yang terjadi di Camp Nou.”
Fernando Navarro yang menjadi palang pintu Sevilla menitikberatkan pada keputusan wasit Cesar Muniz Fernandez yang tak mengesahkan gol Juan Cala kala kedudukan masih 1-0.
Katanya, “Ini namanya perampokan. Barcelona memang tim hebat. Tapi, jika tak mampu menang, dan ada kesempatan, mereka akan menarik ‘hal-hal lain’. Semua orang melihat apa yang terjadi. Kami menjalani laga yang hebat (yang semestinya berbuah poin), tapi tak bisa berbuat apa pun.”
Navarro menambahkan, “Sevilla kalah bukan karena lebih lemah. Tapi …
ah, saya tak berani berkata apa yang terjadi karena khawatir akan
ancaman sanksi.”
Pelatih Unai Emery juga menyatakan hal serupa. Mengaku puas dengan
cara bermain Sevilla, Emery menyebut, timnya memang kalah. Tapi, kubu
Ramon Sanchez Pijzuan toh telah berkembang.
Mantan pelatih Valencia ini menyebutkan, “Kami memang harus menghormati wasit. Tapi, jelas hari ini keputusannya bertentangan dengan kami. Wasit semestinya memiliki sedikit pertimbangan dengan tim kecil seperti kami. Yang jelas, saya senang bahwa tim ini bisa bertarung ketat dengan Barcelona.”
"Semua orang bisa melihat bahwa semua sudah
dipersiapkan, kami dikerjai. Kami sangat marah. Saya tak ingin bicara
banyak karena saya pasti akan dihukum jika bicara terus terang mengenai
pikiran saya," jelas Navarro kepada Marca.
0 komentar :
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !